Surah Al Fath, Arab Latin Jerjemah Indonesia Ayat 1-5

Assalamualaikum wr wb, artikel kali ini akan membahas tentang Surah Al Fath, Surah ini adalah surah ke 48 yang berada di juz ke 26, Surah Al Fath ini termasuk kepada golongan surah madaniyyah, keseluruhan surahnya terdapat 29 ayat, arti dari Al Fath itu sediri adalah kemenangan, dengan membaca isi kandungan surah ini kita akan tahu banyak tentang pertolongan yang allah berikan, dan dengan membaca isi kandungan surah ini tentu iman kita akan bertambah semakin kuat.

Surah Al Fath ini juga menceritakan tentang ampunan dari allah atas dosa yang lalu dan yang akan datang, nah berikut ini adalah Surah Al Fath lengkap dengan arab latin dan artinya kami bagikan di bawah ini.

Surah Al Fath
Surah Al Fath

ARTINYA:
Dengan menyebut nama allah yang maha pengasih, maha penyayang.
1. Sungguh, kami telah memberikan kepadamu kemenangan yang nyata.

2. Agar allah memberikan ampunan kepadamu (muhammad) atas dosamu yang lalu dan yang akan datang, serta menyempurnakan nikmatnya atasmu dan menunjukimu ke jalan yang lurus,

3. Dan allah menolongmu dengan pertolongan yang kuat (banyak).

4. Dialah yang telah menurunkan ketenangan ke dalam hati orang-orang mukmin untuk menambah ke imanan atas keimanan mereka (yang telah ada). dan milik allahlah bala tentara langit dan bumi (806), dan allah maha mengetahui, maha bijaksana,

5. Agar dia masukan orang mukmin laki-laki dan perempuan kedalam surga yang mengalir dibawahnya sungai-sungai. mereka kekal didalamnya dan dia akan menghapus kesalahan-kesalahan mereka. dan yang demikian itu menurut allah suatu keuntungan yang besar,

Asbabun Nuzul Ayat 2 & 5
Dari annas bahwa ketika rasulullah saw. pulang dari hudaibiyah, beliau bersabda kepada para sahabat, "telah turun kepadaku ayat-ayat yang lebih aku cintai daripada segala yang ada dimuka bumi ini". kemudian rasulullah saw. membacakan ayat 2 kepada mereka. mereka berkata, "betapa untung dan bahagianya tuan, rasulullah, allah telah menerangkan nabi tuan dikemudian hari, namun bagaimana nasib kami?". Maka turunlah ayat 5 yang menjelaskan nasib mereka di akhira. (HR Bukhari Muslim)

KETERANGAN (806) Penolonga yang dijadikan allah untuk orang-orang mukmin seperti malaikat, hewan-hewan, angin topan, dan sebagainya.

Nah teman-teman itulah tadi arti dari Surah Al Fath yang telah kami jelaskan pada halan ini, semoga kita semua dapat mengambil pelajaran dan hikmah yang ada pada surah ini, pada surah ini masih banyak sekali kisah yang menarik, nantikan kisahnya di artikel selanjutnya ya, untuk artikel ini kami cukupkan sampai disini, akhir kata kami ucapkan wasalam.





Share on Facebook
Share on Twitter
Tags :

Related : Surah Al Fath, Arab Latin Jerjemah Indonesia Ayat 1-5